Cara Membuat Artikel Terkait Tanpa Plugin WordPress

3823
Alasan Menggunakan WordPress cara membuat Artikel Terkait wordpress (1)

Cara Membuat Artikel Terkait Tanpa Plugin WordPress – Kali ini saya akan membahas tentang cara membuat artikel terkait di WordPress tanpa menggunakan plugin apapun.

Bagi Anda yang memiliki beragam artikel dengan topik yang sama atau bersatu di dalam kategori yang sama dan theme/template yang Anda gunakan tidak support artikel terkait, tulisan ini dapat dengan mudah membantu Anda dalam membuat artikel terkait di setiap postingan Anda.

Butuh VPN gratis kualitas premium? Dengan Moove VPN, semua konten di internet bisa diakses tanpa batas!

Nah di bagian ini, ada dua bagian berbeda yang akan saya jelaskan tentang pembuatan artikel terkait dari setiap tulisan di blog Anda.

Yang pertama merupakan artikel terkait berdasarkan Kategori yang Anda gunakan, dan yang kedua merupakan artikel terkait berdasarkan Tag yang Anda gunakan. Langsung saja.

Cara Membuat Blog dengan WordPress Self-Hosted: Lengkap

Cara Membuat Blog dengan WordPress Self-Hosted: Lengkap

Cara Membuat Blog WordPress Self-Hosted – Bila Anda sampai ke artikel ini itu tandanya Anda ... Selengkapnya


Cara Membuat Artikel Terkait Tanpa Plugin WordPress

I. Artikel Terkait berdasarkan Kategori yang sama:

1. Pertama-tama cari terlebih dahulu kode <?php the_content(); ?>  di single.php di dalam Appearance => Editor. (Cari kode yang menyerupai jika kode tersebut berbeda dengan kode di theme WordPress yang Anda gunakan).

2. Setelah Anda menemukannya, silahkan paste kode berikut tepat di bawah kode yang tadi dituliskan.

<?php
$this_post = $post;
$category = get_the_category(); $category = $category[0]; $category = $category->cat_ID;
$posts = get_posts(‘numberposts=6&offset=0&orderby=post_dat e&order=DESC&category=’.$category);
$count = 0;
foreach ( $posts as $post ) {
if ( $post->ID == $this_post->ID || $count == 5) {
unset($posts[$count]);
}else{
$count ++;
}
}
?>

<?php if ( $posts ) : ?><h3>Artikel Terkait :</h3><ul><?php foreach ( $posts as $post ) : ?>
<li>
<a href=”<?php the_permalink() ?>” title=”<?php the_title(); ?>”><?php the_title(); ?></a></li><?php endforeach // $posts as $post ?></ul>
<?php endif // $posts ?>
<?php $post = $this_post;
unset($this_post);
?>

3. Klik Update.

Tambahan:
  • Di tulisan yang berwarna merah, silahkan ubah dengan kata-kata yang Anda sukai, misalnya “Related Posts”, “Artikel Menarik Lainnya”, dan sebagainya.
  • Angka 5 yang berwarna ungu merupakan jumlah artikel terkait yang akan ditampilkan di setiap postingan Anda. Silahkan ubah sesuai jumlah yang Anda inginkan.

II. Artikel Terkait Berdasarkan Tag yang sama:

1. Buka Appearance => Editor dan pilih single post atau single.php.

2. Cari kode berikut di dalamnya: <?php the_content(); ?>

3. Letakkan kode berikut ini di bawah kode tersebut:

<h3>Related Post : </h3> <ol type=”1″> <?php $tags = wp_get_post_tags($post->ID);
if ($tags) { $first_tag = $tags[0]->term_id;
$args=array( ‘tag__in’ => array($first_tag), ‘post__not_in’ => array($post->ID), ‘showposts’=>5, ‘caller_get_posts’=>1 );
$my_query = new WP_Query($args);
if( $my_query->have_posts() ) { while ($my_query->have_posts()) : $my_query->the_post(); ?> <li><a title=”<?php the_title(); ?>” href=”<?php the_permalink() ?>” rel=”bookmark”><?php the_title(); ?></a></li> <?php endwhile; }} ?>
</ol>

4. Klik Update. Setelah semuanya sudah diterapkan dengan benar, silahkan buka salah satu artikel di blog Anda dan lihat hasilnya. Artikel terkait akan tampil di bagian bawah postingan Anda.

Keterangan:

Pengaturan kode tersebut sama dengan pengaturan kode di cara pertama. Ubah nomor yang tertera sesuai dengan jumlah artikel terkait yang ingin Anda tampilkan.

Mudah saja bukan? Artikel terkait di setiap postingan sungguh banyak manfaatnya. Selain memberi kemudahan bagi pengunjung blog Anda untuk mencari artikel menarik lainnya, hal tersebut juga bisa menaikkan reputasi Anda sebagai pemilik blog.

Baca Juga: 10 Cara Mempromosikan Blog dan Meningkatkan Trafik

Dengan tutorial ini Anda bisa membuat artikel terkait tanpa menggunakan plugin sehingga Anda lebih menghemat kapasitas hosting Anda.

Penggunaan plugin dapat berpengaruh pada kinerja blog dengan menggunakan hosting, terutama hosting yang gratis.

Apakah artikel ini membantu? Silahkan bertanya jika ada yang kurang jelas atau alternatif lain dalam membuat artikel terkait.

Mohon jangan berikan komentar yang mengandung spam. Silahkan copy-paste tulisan ini jika Anda berniat meletakkannya di blog Anda asal disertai dengan sumber. Salam blogger 😀


7 Aplikasi Terbaik Untuk Belajar Bahasa Asing

7 Aplikasi Terbaik Untuk Belajar Bahasa Asing

7 Aplikasi Terbaik Untuk Belajar Bahasa Asing - Menguasai bahasa asing memberikan banyak sekali ... Selengkapnya

13 KOMENTAR

  1. wah bagus ini jadi gausah pakai plugin lebh ringan sangat bermanfaat sekali izin ane mau terapin di web ane, klo gni kan bsa menambah page view juga. Terima kasih banyak ya gan

  2. Trims ilmu nya bang, sangat membatu buat saya yg lagi belajar web. Kalau ada waktu mampir ke gubuk saya ya bang.

  3. Admin seniberpikir saya mau tanya. website saya kalau di lihat dari smartphone tulisan artikel saya kecil kecil iya. itu enak menggunakan plugin apa.

    • biasanya diedit pake CSS media query mas, tergantung theme yang dipake juga. kalo pluginnya nanti saya bantu carikan

  4. Waduh, mumed juga liat nya. kalo mau pakai plugin yang bisa ada table nya pakai plugin apa gan?

  5. Baru Pindah Ke WP, saya merasa lebih mudah template blogger untuk kostumisasi, tapi sepertinya WordPress lebih mudah cuma banyak menu hehe.. izin coba terapin di blog saya om, terima kasih

  6. Terimakasih atas informasinya dan semoga artikelnya bisa bermanfaat bagi orang lain

  7. Kalau cara bikin Artikel Terkait seperti di web ini sama tidak?

  8. Artikel yang sangat bermanfaat. Kami juga memiliki artikel yang membahas tentang Artikel yang sangat bermanfaat.

  9. mas kalo nyimpannya di tengah artikel caranya gimana?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.