5 Film Terbaik Aktor Chen Sung Young Pemeran Film Boboho

Aktor Chen Sung Young, pria kelahiran tahun 1941 ini dikenal sebagai salah satu pemeran film Boboho Taiwan. Bukan hanya itu saja, sebagian besar Chen Sung Young film termasuk dalam genre film aksi atau Kungfu.

Menariknya, Chen Sung Young juga kerap adu akting dengan beberapa aktor dan aktris ternama lainnya seperti, Tony Leung, Jet Li, hingga Chow Yun Fat. 

Meski aktor Chen Sung Young ini telah wafat di tahun 2021 lalu, kehadirannya masih bisa dirasakan para penggemar melalui film-film terbaiknya. Salah satunya film yang paling dikenal adalah film Boboho. 

Lantas, apa saja rekomendasi film terbaik dari aktor Chen Sung Young yang tak boleh dilewatkan? Coba simak berikut ini. 

Profil aktor Chen Sung Young

Pemeran film Boboho ini dilahirkan pada tanggal 1 Juli 1941. Perjalanan kariernya dimulai sekitar tahun 1970-an. 

Kendati telah memerankan banyak film dan drama di dunia hiburan, Chen Sung Young baru dikenal secara luas sejak menerima Golden Horse Award di tahun 1989. 

Saat itu, aktor Taiwan Chen Sung Young berhasil membawa pulang penghargaan Best Actor melalui perannya di film “A City of Sadness”. 

Siapa sangka, perjalanan karirnya semakin melesat. Hal tersebut ditandai dengan banyaknya film yang berhasil ia perankan seperti “Legend of Red Dragon.”

Seakan sudah puas dengan ketenaran yang selama ini didapatkan, aktor Chen Sung Young memilih untuk pensiun di tahun 2000.

Apalagi saat itu kondisi kesehatannya kian menurun. Bahkan, ia sempat mengalami stroke dan edema paru. 

Pada akhirnya, aktor Taiwan Chen Sung Young menyerah dengan kondisi kesehatannya di penghujung tahun 2021 dalam usia 80 tahun. 

Namun di balik kematiannya, Chen Sung Young menyisakan cerita yang cukup mengharukan.

Karena ia sempat mewariskan seluruh hartanya kepada seorang TKW bernama Yuli yang ternyata berasal dari Indonesia. Diketahui, Yuli yang telah merawat Chen Sung Young hingga akhirnya ajal menjemput. 

Daftar film terbaik aktor Taiwan Chen Sung Young

Meski telah tiada, karya-karya terbaik aktor Chen Sung Young ini masih bisa kamu nikmati bersama keluarga. Apalagi untuk kamu yang memang menggemari film-film Kungfu. 

Dijamin, tak akan pernah bosan melihat akting dan tingkah konyol Chen Sung Young di setiap karakter yang diperankan. 

Berikut ini rekomendasi Chen Sung Young film yang bisa kamu tonton ulang sambil bersantai menghabiskan waktu luang. 

1. A City of Sadness (1989)

Rekomendasi pertama Chen Sung Young film adalah “A City of Sadness” yang rilis pada 4 September 1989. 

Film yang digarap sutradara Hou Hsiao-Hsien ini berkisah tentang keluarga yang tengah menghadapi ‘teror putih’. 

Diketahui, ‘teror putih’ ini memang dialami sebagian besar masyarakat Taiwan dari pihak Pemerintah Kuomintang (KMT) yang berasal dari China daratan di akhir 1940-an. 

Saat itu, ada ribuan penduduk Taiwan yang dikumpulkan, ditembak, hingga dikirim ke penjara. 

Diketahui pula, “A City of Sadness” merupakan film pertama dari pemeran film Boboho ini yang disepakati oleh otoritas KMT tanpa adanya penentangan setelah Taiwan diambil alih dari Jepang di tahun 1945. 

Film ini juga jadi yang pertama mengisahkan tentang ‘Insiden 228’ di tahun 1947 ketika ribuan orang mengalami pembantaian massal. 

Seperti yang telah dikatakan sebelumnya, “A City of Sadness” merupakan film pertama aktor Taiwan Chen Sung Young yang mendapat penghargaan Golden Lion pada gelaran Festival Film Venesia. 

Bahkan banyak kritikus film yang menyebut film ini sebagai maha karya yang pernah dibuat. 

2. The Dull Ice Flower (1989)

Rekomendasi film aktor Chen Sung Young berikutnya adalah “The Dull Ice Flower” yang dibuat berdasarkan novel berjudul sama karya dari Chung Chao Cheng. 

Film ini mengangkat tema pendidikan dan segudang masalah sosial lain yang terjadi di suatu pedesaan Taiwan. Setting waktunya sekitar 1950-1960an yang diadaptasi menjadi naskah oleh Wu Nien Jen. 

“The Dull Ice Flower” ini dibintangi oleh pemeran film Boboho, Chen Sung Young bersama bintang ternama lain seperti Huang Kun Hsuan, Lee Shu Chen, dan Yu Han. 

Cerita berawal dari Ku A-Ming, seorang pelajar kelas empat SD di Chungshan yang memiliki imajinasi dan bakat seni tinggi meski tak terlalu baik dalam hal akademik. 

Sayangnya, Ku A-Ming mengalami tindakan kurang adil dari pihak sekolah hanya karena pengaruh orang berkuasa di sekitarnya. 

A-Ming harus menelan kekecewaan karena kalah dalam kompetisi seni.

Sampai pada akhirnya, Ku A-Ming wafat akibat penyakit liver. Gurunya yang bernama Kuo berinisiatif untuk mengirimkan karya A-Ming di kompetisi seni anak-anak sedunia. 

Siapa sangka, A-Ming berhasil memenangkan kompetisi tersebut sehingga membuat pihak sekolah menyesal karena telah mengabaikan bakat seni yang dimiliki oleh A-Ming semasa hidupnya. 

Namun pada akhirnya, lukisan A-Ming tersebut dibakar oleh ayahnya untuk mengenang hari kematian sang putra. 

3. Legend of The Red Dragon (1994)

Berikutnya ada “Legend of The Red Dragon” yang juga dibintangi oleh aktor Chen Sung Young. Dalam film ini, ia beradu peran dengan aktor laga ternama lain, yaitu Jet Li. 

“Legend of The Red Dragon” bercerita tentang seorang ayah dan putranya yang hidup di tengah pemerintahan korup dan semena-mena. 

Ayah dan anak ini kemudian memilih untuk mengadu nasib ke Tiongkok demi menjunjung tinggi kehormatan sekaligus melindungi orang-orang yang lemah. Bahkan keduanya dipaksa ikut berperang mempertaruhkan nyawa. 

Berkat kemampuan Kungfu yang mereka miliki, tak ada lagi keraguan dalam hati ayah dan anak tersebut untuk mengikuti battle royale

Bahkan, mereka juga berusaha mengalahkan berbagai jenis monster manusia yang menyeramkan. 

Bisa dikatakan pula, salah satu Chen Sung Young film ini adalah bentuk visual dari perjuangan hidup mati yang harus ditaklukkan oleh ayah dan anak tersebut.

4. The Legend of Fong Sai Yuk (1993)

Lagi-lagi, aktor Chen Sung Young kembali bertemu dengan Jet Li dalam film “The Legend of Fong Sai Yuk” yang dirilis pada tahun 1993 silam. 

Film yang disutradarai oleh Corey Yuen ini dipenuhi dengan aksi lagi super seru yang diimbangi dengan nuansa komedi ringan tapi menghibur. 

“The Legend of Fong Sai Yuk” ini bercerita tentang Fong Sai Yuk (Jet Li) seorang praktisi Kungfu asal Kanton yang jatuh hati kepada putri saudagar kaya. 

Konflik dimulai ketika sang saudagar yang tengah berusaha mendapat simpati masyarakat dan pengaruh besar di daerah tersebut.  

Demi kelancaran bisnisnya justru memberikan putrinya sebagai hadiah pemenang kontes Kungfu. Tentu saja, Fong Sai Yuk tidak melewatkan kesempatan itu. 

5. Gorgeous (1999)

Satu lagi film yang tak boleh kamu lewatkan jika merindukan akting pemeran film Boboho, Chen Sung Young. 

“Gorgeous” merupakan film terakhir dari aktor Chen Sung Young sebelum kemudian memilih pensiun dari dunia hiburan perfilman. 

Di dalam film ini, ia bertemu dengan aktor dan aktris kawakan lain seperti Jackie Chan dan Stephen Chow. 

“Gorgeous” bercerita tentang seorang gadis asal Taiwan bernama Bu (Shu Qi) yang sedang dilanda kegalauan hati pasca dilamar seseorang. 

Ketika tengah memikirkan lamaran tersebut, Bu mendapat pesan yang tersimpan dalam botol. 

Siapa sangka, pesan yang tersimpan dalam botol itu merupakan petunjuk agar Bu berangkat ke Hong Kong untuk menemui Albert (Tony Leung), si penulis pesan. 

Namun di sepanjang perjalanannya, Bu justru terlibat aksi balas dendam yang terjadi antara Howie dan CN, seorang pengusaha sukses tetapi dikenal playboy

Bahkan parahnya lagi, CN kepergok berkencan dengan kekasih Howie dan berusaha diam-diam mengambil alih perusahaan. 

Tentu saja, akting dari aktor Chen Sung Young dalam “Gorgeous” tak perlu diragukan lagi. Ia memang terkenal piawai dalam berakting di setiap peran yang diberikan. 

Nah, itu tadi beberapa rekomendasi Chen Sung Young film yang bisa kamu tonton bersama keluarga, teman, atau pasangan. Kira-kira mana nih yang paling menarik perhatian kamu? Jangansungkan buat share pendapatmu di kolom komentar, ya!

 

Catatan Editor

Makin puas, nonton Chen Sung Young film bersama keluarga melalui layanan streaming online legal, seperti Netflix, Viu, Disney+ Hotstar, Catchplay, iFlix dan sebagainya.

Namun, jika kamu terpaksa harus menontonnya di situs online streaming gratisan, maka selalu pastikan untuk menjaga keamanan aktivitas kamu selama di internet, ya!

Salah satu caranya bisa dengan menggunakan VPN Moove. VPN terbaik dengan fitur keamanan mumpuni yang bisa digunakan, 100% gratis. 

Tunggu apa lagi, yuk lindungi aktifitas di internet dengan VPN Moove sekarang juga!

Google Play

 

Bacaan SelanjutnyaPENTING
Topik Menarik Lain

Ikuti Kami!

1,390FansSuka
697PengikutMengikuti
210PelangganBerlangganan

Terpopuler