Cara Mencari Gambar Langsung Dari Dashboard WordPress

Cara Mencari Gambar Langsung Dari Dashboard WordPress – Apapun platform blog yang digunakan, blogging sepertinya kurang bermakna tanpa ada gambar sebagai ilustrasinya.

Salah satu elemen terpenting dalam postingan blog merupakan gambar, dan mencari gambar yang legal untuk digunakan mungkin sulit bagi kebanyakan orang.

Kita sebagai blogger yang selalu membutuhkan gambar dalam postingan blog kita tidak boleh sembarangan ‘mencomot’ gambar yang ada di internet.

Tidak semuanya legal untuk digunakan ulang, apapun bentuk penggunaan ulangnya. Sang pemilik gambar bisa saja menegur kita atas hal ini, dan yang lebih parah, menuntut pembayaran denda atau menuntut kita atas pelanggaran hak cipta.

Saat ini banyak gambar yang telah didaftarkan di Creative Commons dengan lisensi/izin tertentu.

Banyak gambar yang bisa kita gunakan ulang dengan bebas termasuk untuk kepentingan komersial, ada juga yang dibatasi dengan memperbolehkan gambar untuk digunakan ulang tetapi tidak untuk kepentingan komersial.

Ada pula izin yang memperbolehkan kita untuk memodifikasinya hingga tidak memperbolehkan kita menggunakan gambarnya dalam bentuk apapun.

Sekilas Tentang Creative Commons

Creative Commons merupakan sebuah organisasi yang membantu seseorang untuk membagikan hasil karyanya berupa gambar/foto, kode/skrip, dan berbagai produk digital lainnya.

Dengan Creative Commons, si pemilik bisa mengidentifikasi lisensi yang ada sesuai keinginannya. Tugas kita adalah mencari gambar dengan lisensi yang memperbolehkan kita untuk menggunakan ulang gambar tersebut.

Jika ingin memodifikasi/mengedit, cari juga lisensi yang memperbolehkannya, berlaku juga untuk kepentingan komersial.1

Beberapa waktu lalu Seni Berpikir sudah merekomendasikan daftar website untuk mencari gambar gratis dan legal.

Khusus bagi Anda pengguna WordPress self-hosted, jika Anda ingin mencari gambar langsung dari dashboard WordPress, ada 3 plugin gratis yang bisa Anda gunakan.

Cara Membuat Blog dengan WordPress Self-Hosted: Lengkap

Cara Membuat Blog dengan WordPress Self-Hosted: Lengkap

Cara Membuat Blog WordPress Self-Hosted – Bila Anda sampai ke artikel ini itu tandanya Anda ... Selengkapnya

3 Plugin Mencari Gambar Langsung Dari Dashboard WordPress

ImageInject

Ini adalah plugin untuk mencari gambar langsung dari dashboard WordPress favorit saya sendiri dan saya gunakan untuk semua blog yang saya kelola.

ImageInject menyediakan opsi di mana kita bisa mengkonfigurasi lisensi mana yang akan kita gunakan untuk postingan blog kita.

Sumber foto yang disediakan ImageInject sendiri berasal dari Flickr dan Pixabay, terkenal sebagai sumber gambar gratis yang siap pakai.

Ketika Anda memilih gambar yang ingin digunakan, plugin ini akan langsung mendownloadnya sehingga Anda tidak usah lagi mendownload dan menguploadnya secara manual ke blog Anda.

Anda juga bisa memilih ukuran setiap gambar yang ingin digunakan, atau gambar mana yang ingin digunakan sebagai Featured Image.

 

ImageInject

ImageInject

Easily insert images and photos into your blog posts! ImageInject searches the huge Flickr database ... Selengkapnya


Photo Dropper

Sama seperti ImageInject, Photo Dropper menyediakan gambar sesuai dengan lisensi Creative Common yang Anda pilih. Sumber gambar yang digunakan Photo Dropper berasal dari Flickr, hanya dari Flickr.

Namun plugin ini siap memberikan kemudahan bagi Anda yang lebih sering menggunakan ilustrasi dalam postingan blog.

Fitur yang disediakan hampir sama dengan ImageInject, hanya sumber gambarnya saja yang dikurangi satu. Cocok bagi Anda yang senang dengan fitur ‘otomatis’.

 

PhotoDropper

PhotoDropper

With PhotoDropper finding the right photo has never been easier. Access over 253M+ free & premium ... Selengkapnya


Foter Free Stock Photos

Tidak seperti dua plugin sebelumnya, plugin ini hanya menggunakan Foter sebagai sumbernya. Anda bisa memilih gambar mana yang ingin dimasukkan ke dalam postingan dan gambar mana yang ingin dijadikan featured image.

Sama seperti plugin sebelumnya, Anda bisa mengkonfigurasi lisensi mana yang digunakan untuk mem-filter gambar yang dicari.

Menariknya, plugin ini mampu menyediakan gambar dengan kualitas baik dengan jumlah yang luar biasa banyak. Anda bisa menggunakannya dengan gratis, tentu harus sesuai dengan lisensi yang Anda gunakan.

 

Free Stock Photos Foter

Free Stock Photos Foter

This plugin lets you easily search, manage and add free photos (more than 180 mln of them) to your ... Selengkapnya


Kesimpulan

Mencari gambar legal untuk digunakan ulang tentu sedikit sulit apalagi jika harus memilih sesuai lisensi yang memperbolehkannya.

Dengan tiga plugin di atas, pekerjaan kita sebagai blogger tentunya menjadi lebih ringan. Apalagi bagi kita yang sering menggunakan gambar sebagai ilustrasi di postingan blog kita.

Plugin di atas memungkinkan kita untuk mencari gambar langsung dari dashboard WordPress dengan mudah. Plugin mana yang Anda gunakan?


Walter Pinem
Walter Pinemhttps://walterpinem.me/
Traveler, Teknisi SEO, dan Programmer WordPress. Aktif di Seni Berpikir, A Rookie Traveler, GEN20, Payung Merah, dan De Quixote.

Bacaan SelanjutnyaPENTING
Topik Menarik Lain

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ikuti Kami!

1,390FansSuka
697PengikutMengikuti
210PelangganBerlangganan

Terpopuler