Internet, Jual-Beli Online, dan Perkembangannya di Indonesia

7091
Jual Beli Online internet

Internet, Jual-Beli Online, dan Perkembangannya di Indonesia – Istilah online seakan sudah melekat dalam jati diri masyarakat dunia.

Butuh VPN gratis kualitas premium? Dengan Moove VPN, semua konten di internet bisa diakses tanpa batas!

Internet bukan lagi sesuatu yang mewah karena akses terhadap ‘dunia lain’ di luar sana menjadi sangat mudah, sehingga kebutuhan yang bisa dicapai di dalamnya juga sangat beragam.

Salah satu perkembangan internet yang sangat dimaksimalkan potensinya bisa kita lihat dari segi bisnis, dan contoh kecilnya adalah jual-beli online seperti yang ada di Lamido.co.id, di mana perkembangan sistem jual-beli online tersebut pun sudah sangat pesat terjadi di Indonesia secara khusus.

Internet, Jual-Beli Online, dan Perkembangannya di Indonesia

Melihat ke masa lampau, sekitar awal tahun 2000-an, internet masihlah sesuatu yang ‘wah’ di Indonesia. Tidak banyak orang yang menggunakannya, bahkan tidak banyak yang tahu apa itu internet.

Setelah beberapa tahun perkembangannya dan dipermudah akses terhadapnya, netizen Indonesia mulai melek akan teknologi ini dan mulai memanfaatkan potensi bisnis di dalamnya.

Salah satu contoh nyata yang terjadi dari segi bisnis di Indonesia adalah perkembangan jual-beli online di Indonesia yang beriringan berkembangnya dengan perkembangan internet itu sendiri.

Dalam waktu yang relatif singkat, perkembangan jual-beli online di Indonesia sudah sangat pesat. Hal tersebut ditandai dengan hadirnya berbagai macam toko online di Indonesia seperti Lamido Indonesia dan beberapa toko online lainnya yang sudah memiliki reputasi baik oleh pelanggan.

Memang harus diakui bahwa pada tahap awal berkembangnya jual-beli online di Indonesia, kerap terjadi berbagai penipuan seperti tidak sampainya barang ke tempat tujuan pemesanan meski biaya produk yang dibeli sudah digelontorkan.

Hal tersebut awalnya membuat adanya ketidakpercayaan bagi pelanggan Indonesia untuk melakukan aktivitas jual-beli secara online.

Kemudian, berbagai toko online yang sudah ‘online’ dan bisa diakses oleh pelanggan harus mati-matian mengembalikan kepercayaan masyarakat agar kembali percaya membeli produk di toko online tersebut.

Selain itu juga, dukungan pihak ketiga dan teknologi canggih di masa sekarang ini membuat transaksi online menjadi lebih aman. Juga, reputasi baik yang dibangun oleh para pengusaha toko online menjadi salah satu jalan mengapa jual-beli online di Indonesia menjadi sangat populer.

Dewasa ini, sudah banyak toko online terpercaya dengan beragam produk yang bisa Anda manfaatkan untuk membeli kebutuhan Anda.

Beberapa toko online juga menyediakan fasilitas khas dalam menjual produknya, seperti adanya diskon dalam minimal biaya pembelian, adanya fasilitas pengiriman gratis ke alamat Anda, juga adanya fasilitas bayar di tempat.

Sebagaimana teknologi memang harus dimanfaatkan dengan baik dan semaksimal mungkin, fasilitas jual-beli online melalui internet juga harus dimanfaatkan dengan baik sehingga dapat menguntungkan bagi produsen online dan konsumen.

Dan harus diakui, aktivitas jual-beli online memang di satu segi memiliki banyak kelebihan. Anda bisa lebih menghemat waktu karena Anda tidak harus membuang waktu ke toko fisik yang ada di Mall atau pun pusat perbelanjaan lain.

Selain toko online, Anda juga bisa melakukan aktivitas jual-beli online di Forum Jual-Beli (FJB) yang biasanya terdapat di forum online Indonesia. Salah satu visi misi FJB adalah menjadi media/sarana/situs jual beli online terbesar dan terlengkap di Indonesia. Sekaligus menjadi partner terpercaya bagi bisnis Anda.

Melalui aktivitas jual-beli online, Anda bisa menjual produk atau pun membelinya melalui komputer yang tersambung dengan internet di rumah Anda.

Anda juga bisa menghemat biaya sewa tempat dan pajak ketika membuka toko fisik untuk menjual produk Anda. Anda juga bisa menghemat waktu dan tenaga serta ‘ongkos’ (bahan bakar/ongkos transportasi umum) jika Anda belanja ke pusat perbelanjaan.

Toko online seperti Lamido Marketplace bisa menjadi alternatif untuk melakukan aktivitas jual-beli online.


Baca Juga:

3 KOMENTAR

  1. mungkin bisa menjadi alternatif untuk di review iklan jual beli online

  2. Wow…..
    Sekarang Indonesia, Pasar Belanja Online Terbesar di Asia Pasifik

  3. mantap, makin banyak nih online shop nya, yang mager fasilitas nya jadi bakin bayak

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.