11+ Rekomendasi Film Plot Twist Terbaik, Endingnya Bikin Gregetan!

618
Film plot twist terbaik

Film plot twist terbaik jadi salah satu rekomendasi tontonan yang menarik untuk diikuti. Karena film dengan plot twist terbaik bukan cuma menyajikan visual, tapi alur cerita yang sulit ditebak.

Butuh VPN gratis kualitas premium? Dengan Moove VPN, semua konten di internet bisa diakses tanpa batas!

Hingga membuat penonton penasaran untuk melihat bagaimana ending ceritanya dan teka-teki apa yang coba diungkap.

Mungkin banyak yang mengira jika apa itu plot twist adalah genre atau tema film yang penuh misteri dan adegan horor. 

Padahal tidak demikian, sebab tak sedikit yang menggabungkannya dengan aksi, thriller, hingga kriminal. 

Buat kamu yang suka genre film dengan ending yang sulit ditebak dan bikin penasaran kelanjutannya, yuk simak rekomendasi film dengan plot twist terbaik berikut ini. 

Daftar Film Plot Terbaik dengan Ending Tak Terduga 

 

1. Memento (2000)

Rekomendasi film dengan plot twist terbaik satu ini merupakan film karya Christopher Nolan yang cukup sukses di awal karirnya.

Di film “Memento”, kamu akan diajak untuk ikut memahami apa itu plot twist yang sebenarnya terjadi. 

Diceritakan Leonard Shelby yang diperankan oleh Guy Pearce tengah mengusut sebuah kasus meninggalnya sang istri yang tidak wajar dan sangat misterius.

Hanya saja, Leonard mengalami sebuah penyakit langka, dimana ia hanya memiliki ingatan dalam jangka waktu pendek saja. 

Sehingga, agar bisa mengingat kejadian sebelumnya, Leonard kemudian mencatat semua kegiatan yang dilakukannya. Ini juga untuk memudahkan tugasnya dalam mengusut kasus.

2. The Prestige (2006)

Lanjut ada “The Prestige” karya Christopher Nolan yang jadi rekomendasi film plot twist terbaik buat masuk daftar watchlist kamu. 

Bercerita tentang rivalitas dua pesulap cerdik dan berbakat yang diperankan oleh Hugh Jackman dan Christian Bale. 

Keduanya sebelumnya diceritakan sangat dekat sebagai sahabat, namun saling bersenggolan karena sama-sama berambisi jadi pesulap terbaik.

Semuanya menjadi makin rumit, ketika salah seorang wanita yang juga istri dari orang terpandang di kota ditemukan meninggal dunia setelah menonton pertunjukan sulap.

3. The Secret in the Eyes (2009)

Pindah ke negara Argentina yang juga punya film plot twist terbaik yang tak kalah keren, “The Secret in Their Eyes”. 

Karya sutradara Juan Jose Campanella ini diadaptasi dari sebuah novel karya Eduardo Saccheri bertajuk “Sacheri La pregunta de sus ojos”.

Apa itu plot twist adalah bagian penting dari film rilisan tahun 2009 silam ini. Bercerita tentang kasus pembunuhan dan pemerkosaan yang ternyata melibatkan banyak orang.

Dari mulai kerabat korban hingga penyelidik dari kasus tersebut.

4. Shutter Island (2010)

Film terbaik selanjutnya ada “Shutter Island” karya Martin Scorsese yang diangkat dari novel bertajuk serupa karya Dennis Lehane.

Dibintangi oleh Leonardo DiCaprio sebagai Teddy, film ini mengisahkan tentang dua orang marsekal Amerika yang mendapat tugas mencari Rachel, pasien gangguan jiwa di Shutter Island.

Diketahui, Rachel pernah membuat anaknya sendiri tenggelam. Namun, kini ia hilang secara misterius dan hanya meninggalkan jejak secarik kertas.

Dalam tugasnya ke Shutter Island, Teddy justru teringat tentang insiden tragis yang membuat nyawa istrinya melayang.

5. The Raven (2012)

Film selanjutnya ini dimainkan oleh John Cusack, Luke Evans dan Alice Eve ini wajib banget masuk watchlist kamu.

Diangkat dari novel bertajuk sama, film karya James McTeigue ini berkisah tentang sosok penulis novel bernama Edgar Allan Poe yang membantu mengungkapkan misteri pembunuhan melalui karyanya. 

Keduanya bekerja sama untuk mengungkap siapa pelaku aksi pembunuhan yang menjadikan karya Poe, sebagai bahan rujukan dalam aksi pembunuhannya. 

Dibantu oleh seorang detektif handal, Poe mencoba untuk mengungkapkan kasus kejahatan tersebut sebelum semuanya bertambah rumit dan menjadikan dirinya sebagai tersangkanya.

6. Gone Girl (2014)

Dibintangi Rosamund Pike dan Ben Affleck, film plot twist terbaik yang pertama ini merupakan film bergenre thriller psikologis garapan sutradara David Fincher.

Kisah dalam “Gone Girl” diadaptasi dari sebuah novel karya Gillian Flynn bertajuk sama. Film dengan plot twist terbaik ini berkisah tentang kasus menghilangnya Amy secara misterius. 

Sang suami, Nick kemudian melaporkannya ke polisi dan media agar sang istri bisa ditemukan dengan lebih cepat.  

Namun dari hasil penyelidikan, Nick kemudian dicurigai telah menghabisi istrinya sendiri meski jasad sang istri belum ditemukan.

7. Drishyam (2015)

Film dengan plot twist terbaik selanjutnya berasal dari tanah Hindustan, India yang rilis tahun 2015 silam. 

Dibintangi Ajay Devgan, Tabu, Shriya Saran dan banyak lagi, film plot twist terbaik satu ini wajib masuk daftar watchlist kamu.

Kisah berpusat pada Vijay, sosok kepala keluarga hangat dan bertanggung jawab sekaligus pebisnis yang sukses. 

Kehidupan keluarga Vijay menjadi kacau dan tidak tenang ketika suatu hari terjadi insiden pembunuhan tak terduga di rumahnya yang melibatkan istri dan anaknya.

Kesuksesan film dengan plot twist terbaik ini bahkan dibuat sekuel keduanya yang baru saja tayang di tahun 2022, berjudul “Drishyam 2”.

8. The Girl on the Train (2016)

Kisah dalam film plot twist terbaik yang satu ini kisahnya bermula dari wanita pecandu alkohol bernama Rachel yang diperankan oleh Emily Blunt.

Kondisinya tambah kacau karena tengah menghadapi sidang kasus perceraiannya dengan sang suami.

Suatu ketika, ada tetangga Rachel yang menghilang dan ia pun turut melakukan pencarian bersama. Tapi siapa sangka jika Rachel justru menemukan begitu banyak hal yang aneh dan tidak terduga dari tetangganya tersebut.

9. Get Out (2017)

Apa itu plot twist yang bikin kaget bisa kamu temukan di film besutan sutradara Jordan Peele yang rilis 2017 silam. 

Cerita berfokus pada Chris Washington yang diperankan oleh Daniel Kaluuya, seorang pria kulit hitam yang jatuh cinta dengan wanita kulit putih bernama Rose Armitage diperankan oleh Allison Williams.

Keduanya menjadi semakin dekat hingga kedua orang tua Allison mengundang Chris untuk makan malam bersama di rumah mereka yang berada di kawasan terpencil. 

Sesampainya Chris di rumah keluarga tersebut, Chris akhirnya menyadari banyak hal janggal yang terjadi dan bisa mengancam keselamatannya.

Ketika Chris mulai memikirkan untuk lari, keluarga Rose telah bersiap-siap menjalankan aksi kejinya.

10. Searching (2018)

“Searching” menjadi film plot twist terbaik yang juga menyuguhkan alur cerita dengan ending tak terduga.

Film garapan sutradara Aneesh Chaganty ini bercerita tentang Margot, anak perempuan dari David Kim yang dikabarkan menghilang secara misterius. 

Sebagai ayah, David pun mencoba mencari bantuan untuk mencari anaknya, salah satunya meminta detektif Rosemary untuk membantu menemukan anaknya.

Setelah lebih dari 37 jam, Margot masih hilang belum ada tanda-tanda akan segera ditemukan. Akan tetapi, David mendapati hal-hal yang ganjil dari rekaman percakapan yang tersimpan di laptop milik Margot.

11. Knives Out (2019)

Plot twist adalah sisi menarik dari sebuah film yang sangat dicari penonton, karena selain menghibur tapi juga bisa jadi pelepas stres.

“Knives Out” bercerita tentang sosok novelis kaya bernama Harlan Thrombey yang diperankan Christopher Plummer. 

Suatu pagi, setelah merayakan hari ulang tahunnya yang ke-85 dengan begitu meriah, Harlan ditemukan tak bernyawa dengan mengenaskan oleh pembantu di rumahnya. 

Kematian misterius yang dialami Harlan akhirnya membuat seluruh anggota keluarganya dijadikan sebagai tersangka.

12. The Little Things (2021)

Film plot twist terbaik selanjutnya ini ber di Los Angeles sekitar tahun 1990 an. Denzel Washington di film ini memerankan tokoh utama sebagai yang Joe Deacon. 

Seorang detektif yang terkenal dalam memecahkan berbagai kasus kriminal pembunuhan misterius. Kali ini Deacon harus dihadapkan dengan kasus pembunuhan seorang gadis yang tak kalah misterius. 

Belakangan, Deacon mendapati jika kasus yang sedang diselidikinya berhubungan erat dengan kasus pembunuhan berantai.

13. Scream 5 (2022)

Film dengan plot twist terbaik satu ini merupakan film kelima dari franchise film Scream yang pertama rilis di tahun 1996 silam.

Di “Scream 5”, kamu bakal diteror sosok pembunuh berantai yang brutal dan sadis yang selalu mengintai di sepanjang film.

Film ini bercerita tentang teror pembunuhan brutal yang belakangan mulai terjadi lagi di Kota Woodsboro, setelah kejadian pembunuhan terakhir 25 tahun berlalu. 

Pelaku teror pembunuhan tersebut selalu menggunakan topeng Ghostface dan menyasar anak remaja sekolah sebagai korbannya. 

Semua kejadian tersebut didengar pula akhirnya oleh Sidney Prescott, korban selamat pembunuhan 25 tahun lalu. 

Kini Sidney berniat untuk kembali melakukan investigasi agar bisa mengungkap sosok dibalik topeng Ghostface yang sebenarnya.

Nah, itu tadi beberapa rekomendasi film dengan plot twist terbaik yang wajib banget masuk watchlist kamu.

Plot twist adalah salah satu hiburan seru yang bikin kamu lebih fokus dan konsentrasi buat ikut larut dalam film dan memecahkan misterinya.

Punya rekomendasi film plot twist terbaik lainnya? Jangan sungkan buat share di kolom komentar, ya!

Catatan Editor

Nonton film plot twist terbaik lebih puas dengan menggunakan layanan streaming online legal, seperti Netflix, Viu, Disney+ Hotstar, Catchplay, iFlix dan sebagainya.

Namun, jika kamu terpaksa harus menontonnya di situs online streaming gratisan, maka selalu pastikan untuk menjaga keamanan aktivitas kamu selama di internet, ya!

Salah satu caranya bisa dengan menggunakan VPN Moove. VPN terbaik dengan fitur keamanan mumpuni yang bisa digunakan, 100% gratis. 

Tunggu apa lagi, yuk lindungi aktifitas di internet dengan VPN Moove sekarang juga!

Google Play