Sejarah dan Perkembangan Google: Google “Go Public”
Sejarah dan perkembangan Google pun berlanjut. Ketika pendapatan Google semakin bertumbuh, Google mulai menambahkan layanan baru.
Pada tahun 2004, Google meluncurkan Google Mail, layanan gratis email berbasis web, Google Images, sebuah perpustakaan gambar yang koleksinya sangat lengkap dan Google News, sebuah layanan dimana berita diberikan peringkat berdasarkan topik dari seluruh dunia.
Pada 19 Agustus 2004, pendiri Google dengan “berat hati” mendaftarkan perusahaannya di bursa saham NASDAQ. Pada saat itu Larry, Sergey dan Eric sepakat untuk bekerja di Google selama 20 tahun sampai tahun 2024.
Baca Juga: Memperkenalkan Google Sitelinks! Apa itu Google Sitelinks?
Sergey dan Larry sebenarnya tidak ingin mengubah Google menjadi perusahaan publik, mereka merasa keberatan karena dengan menjadi perusahaan publik, informasi keuangan mereka akan tersedia bagi siapa saja, termasuk bagi pesaing mereka.
Sampai tahun 2004, para analis menganggap remeh perusahaan ini, para analis tidak menyadari seberapa besar Google sekarang dan para pendiri Google pun sebenarnya tidak ingin dunia mengetahui berapa banyak uang yang mereka sudah hasilkan, atau informasi lebih lanjut tentang bagaimana cara mereka melakukannya.
Namun, karena sekarang mereka memiliki begitu banyak investor sehingga hukum AS mengharuskan Google untuk mengungkapkan secara terbuka informasi keuangan mereka.
Dengan pertimbangan bahwa pada akhirnya mereka juga harus tetap mengungkapkan informasi keuangan Google, maka mereka akhirnya merasa bijaksana untuk membuat perusahaan go public.
Google menawarkan 19,605,052 saham dengan harga perdana sebesar $85 per lembar saham. Namun pada akhir hari pertama perdagangan, harga saham Google naik menjadi $100, dan mengumpulkan 1.67 milyar dolar AS dan memberi Google kapitalisasi pasar lebih dari 23 milyar dolar.
Baca Juga: Punya Dua Akun Google+ Yang Sama? Ini Cara Menyatukan Dua Akun Google+ Anda
Sepanjang sejarah penjualannya, harga saham Google sempat menyentuh 750.04 dollar AS, dan ditutup dengan harga 749.38 dollar AS pada tanggal 24 September 2012 di bursa saham NASDAQ.
Harga ini telah melampui rekor harga saham tertinggi Google pada 7 November 2007, yang kala itu mencapai 747.24 dollar AS. Pada bulan Juli 2013, harga saham Google menembus 910 dolar AS dan masih terus menaik.